Bertempat di jl. Tamansari No.55, Bandung di Dinas KomInfo Jawa Barat, itulah tempat saya melaksanakan praktik kerja lapangan. Pada hari ini tepatnya selasa 16 februari 2010 di demo massa mengenai LPSE (Layanan Pengadaan Secara Elektronik). Massa yang datang sekitar ratusan masuk, hampir sampai pintu utama Diskominfo Jawa Barat, kemudian mereka banyak menempelkan spanduk yang di dalamnya berlogo ‘Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia’ dengan meneriakan ‘bubarkan LPSE’ terus dan terus mengatakan dengan teriakan yang begitu lantang.

Bahkan massa mampu merangsek masuk hingga depan pintu utama diskominfo. semua pekerja diskominfo pun hanya mampu melihat kejadian di koridor ketika ratusan massa hendak masuk ke kantor, namun selamatnya para pengunjuk rasa membubarkan diri tanpa sebab.

Sebelumnya saya sempat berbincang dengan seorang pengunjuk rasa ketika saya mengambil foto, dia mengatakan bahwa sebelumnya telah berdemo dan meneriakan semua tuntutannya di kantor gubernur yang saya kira itu di Gedung Sate. Setelah itu dia bercerita bahwa LPSE atau Layanan Pengadaan Secara Elektronik itu merugikan para pengusaha kecil yang belum berpengalaman dalam mengikuti program yang diadakan oleh provinsi ini.

Sedikit bocoran nich selama saya melaksanakan prakerin di sini, sempet ko denger-mendenger mengenai LPSE dan saya dapat simpulkan bahwa LPSE itu sukses dilaksanakan dan ini berhasil dalam menjauhkan KKN (Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme). Dan LPSE itu tidak selalu melihat dari pengalaman, kalangan dan kemampuan menjadi anggota LPSE. Ini sepengetahuan saya. ;-).haha.


Di bawah ini adalah foto” kejadian dari demo di dinas KomInfo



foto ketika massa masuk ke halaman parkir diskominfo




beberpa massa yang memasangkan spanduk dengan menaiki mobil dinas




massa masuk hingga depan pintu utama diskominfo




sesaat ketika para pengunjuk rasa membubarkan diri di kantor Dinas KomInfo(Diskominfo).


0 komentar:

Posting Komentar